Kuliah Perdana Web II

Kuliah perdana telah berjalan sejak Senin, 17 September 2012. Namun, untuk matakuliah Pemrograman Berbasis Web II baru bisa dimulai pada hari Jumat, 21 September 2012 sehubungan dengan adanya penyelenggaraan Wisuda STMIK Duta Bangsa pada hari kamis, 20 September 2012 di Lor Inn Hotel.

Kuliah Perdana saya isi dengan perkenalan. Perkenalan diri saya selaku pengampu matakuliah, pengenalan karakteristik mahasiswa sehingga mampu mengetahui sejauh mana pengetahuannya dalam pemrograman berbasis web yang telah diperoleh sebelumnya. Selayang pandang sikit saya bercerita tentang kehidupan sosial yang ada berkaitan perkembangan Teknologi Informasi, dan sesekali bercerita tentang pengalaman saya menjadi mahasiswa diUniversitas Diponegoro Smearang.

Materi Perkuliahan Perdana saya isi dengan kembali mengulas apa yang sudah diajarkan diakhir pertemuan pemrograman Web I (HTML). 
  1. Apa itu PHP ?
  2. Kebutuhan apa saja untuk membuat sebuah Website dengan PHP ?
  3. Beda Notepad dengan Notepad++ ?
  4. Beda PhpTriad dengan XAMPP ?
  5. Bagaimana Struktur dasar dari PHP script ?
  6. Bagaimana cara menyimpan dan me-running program PHP ?
diakhir penjelasan dan pengevaluasian tersebut, saya meninggalkan sedikit tugas untuk menunjang keniatan belajar dan memahami apa yang sudah diberikan di kelas untuk lebih dapat dikembangkan melalui tugas paper.

untuk lebih lengkapnya bisa di download ppt dari perkuliahan perdana Pemrograman Berbasis Web II disini !

Comments